Ketahui Penyebab Blower AC Mobil Mati dan Solusinya
Sering punya masalah dengan blower AC mobil yang tiba-tiba mati? Cek apa saja penyebab-penyebabnya di sini. Selain itu, kami juga akan membahas bagaimana cara mengatasinya sendiri jika permasalahannya sederhana.
Penjelasan Tentang Blower AC Mobil dan Fungsinya
Tidak dapat dipungkiri, bahwa blower AC memiliki fungsi yang sangat penting untuk kenyamanan saat berkendara. Komponen ini membantu ruang kabin tetap segar dan sejuk.
Blower AC mobil adalah salah satu bagian dari sistem pendingin pada kendaraan. Komponen ini berbentuk motor dinamo yang sudah dilengkapi dengan daun kipas seperti kipas angin. Fungsi utamanya yaitu untuk menghasilkan udara dingin.
Penyebab Blower AC Mobil Berhenti
Untuk bisa mengatasi permasalahan blower AC pada mobil, hal pertama yang perlu Anda perhatikan yaitu apa saja penyebab blower AC mobil mati. Tujuannya agar Anda bisa mengatasinya secara optimal. Berikut apa saja penyebab-penyebabnya.
1. Terputusnya Resistor Blower
Sebagai informasi, resistor merupakan sebuah susunan kelistrikan. Putusnya resistor ini dapat mengakibatkan AC atau blower mati.
Listrik yang terlalu besar uang melewati resistor juga dapat mengakibatkan putaran blower menjadi kecil. Namun sebaliknya, saat listrik yang melewati resistor ini kecil, maka putaran blower akan lebih cepat.
Ketika resistor terputus, maka arus listrik pun akan terhenti. Inilah yang menjadi salah satu penyebab blower AC mobil mati.
2. Kerusakan Pada Relay Blower
Komponen relay memiliki fungsi untuk memisahkan pemakaian listrik yang memiliki daya kecil dan besar. Proses pemisahan daya ini mampu mengantisipasi kerusakan saklar oleh arus yang besar.
Relay yang mengalami kerusakan, maka arus listrik yang menjadi suplai ke motor blower akan terputus. Maka blower pun akan mati secara tiba-tiba.
3. Kerusakan Pada Motor Blower
AC mobil yang tiba-tiba mati bisa saja diakibatkan oleh motor blower yang rusak. Perlu Anda ketahui, blower merupakan kipas elektrik yang digerakkan oleh dinamo. Di sisi lain, dinamo tersebut memiliki fungsi untuk mengubah energi listrik menjadi energi putar.
Kerusakan motor blower akan menyebabkan blower tidak berputar. Maka dari itu, Anda juga harus memperhatikan bagian ini saat ada kendala pada AC mobil.
4. Kerusakan pada Saklar
AC mobil yang mati bisa saja terjadi akibat kerusakan di bagian saklar. Komponen saklar ini berfungsi untuk menghidupkan dan mematikan AC. Selain itu, saklar juga menyediakan beberapa tingkatan speed yang bisa Anda atur.
Letak saklar blower biasanya terdapat tepat di bagian tengah kabin mobil. Biasanya saklar yang bermasalah juga bisa menyebabkan blower tidak berfungsi seperti biasanya.
Cara Mengatasi Blower AC Pada Mobil yang Mati
Ada beberapa cara untuk mengatasi permasalahan blower AC pada mobil yang tidak bisa dihidupkan. Berikut kammi jelaskan beberapa di antaranya.
- Membersihkan kipas dan motor dinamo yang kotor.
- Cek satu per satu komponen yang sering mengakibatkan blower AC pada mobil mati. Setelah itu, ganti komponen yang rusak dengan yang baru.
- Semprot bagian blower AC dengan menggunakan angin bertekanan tinggi.
- Mencuci daun kipas hingga bersih.
- Ganti komponen blower AC yang rusak.
Beberapa kerusakan ringan mungkin bisa Anda selesaikan sendiri tanpa harus ke bengkel. Namun, jika kerusakannya sulit untuk Anda atasi sebaiknya bawa ke bengkel resmi Suzuki. Jadwalkan kunjungan anda melalui website nya di https://www.suzukidealercab.co.id/ .Demikian informasi seputar penyebab kerusakan yang sering terjadi pada blower AC mobil. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan terkait dunia otomotif.