Mengenal Fitur-Fitur pada Jok Mobil dan Fungsinya
Fitur jok mobil umumnya berbeda-beda tergantung pada tipe mobil yang dimiliki. Berbicara mengenai fitur-fitur pada jok mobil, tentunya fitur tersebut diberikan dengan tujuan agar penumpang merasa nyaman selama perjalanan,
Untuk itu, artikel ini akan mencoba membahas mengenai macam-macam fitur yang biasanya terdapat pada sebuah jok mobil beserta fungsinya. Selengkapnya terkait pembahasan tersebut akan dijelaskan pada poin-poin di bawah ini!
Macam-Macam dan Fungsi dari Fitur Jok Mobil
Agar bisa lebih mengenal fitur yang ada pada jok mobil, berikut ini akan dibahas tentang jenis dan juga fungsi dari masing-masing fitur yang umumnya dimiliki oleh kursi penumpang.
- Seat Temperature
Sesuai dengan namanya, fitur dari jok mobil satu ini memiliki kegunaan untuk mengatur temperatur.
Tentunya fitur ini sangat bermanfaat, karena dengan adanya fitur seat temperature ini, Anda jadi bisa mengatur jok mobil agar temperaturnya sesuai dengan keinginan Anda.
Fitur seat temperature yang bisa diatur sesuai dengan kebutuhan entah itu menjadi hangat maupun dingin sudah pasti akan membuat perjalanan selama berkendara menjadi lebih nyaman.
- Captain Seat
Fungsi fitur pada jok mobil berikutnya, yaitu dapat membuat penumpang merasa lebih nyaman. Captain seat, merupakan sebuah fitur yang biasanya diaplikasikan pada kursi baris kedua atau bahkan baris ketiga.
Disebut sebagai sebuah fitur yang dapat menambah kenyamanan penumpang karena captain seat ini membuat jok atau kursi pada mobil hanya dapat diduduki oleh satu orang penumpang saja.
Artinya adalah penumpang di baris kedua maupun baris ketiga tidak harus berdempet-dempetan karena masing-masing kursi ada pembatasnya.
- Auto Adjuster Seat
Auto adjuster seat merupakan fitur jok mobil berikutnya yang berfungsi untuk mengatur posisi dari kursi agar pengemudi maupun penumpang dapat duduk dengan nyaman selama perjalanan.
Beberapa opsi yang biasanya dapat dilakukan dengan memanfaatkan fitur auto adjuster seat, yaitu fitur seat slide, fitur front vertical, fitur reclining, hingga fitur seat lifter.
Fitur seat slide ini dapat Anda gunakan apabila Anda ingin mengatur posisi jok mobil menjadi lebih maju maupun lebih mundur.
Kemudian fitur front vertical merupakan fitur yang berfungsi untuk mengatur posisi ketinggian bagian depan jok, menjadi lebih tinggi maupun lebih rendah.
Selanjutnya, fitur reclining dapat difungsikan apabila Anda ingin mengatur posisi sandaran dari jok mobil Anda. Sementara fitur seat lifter, yaitu fitur yang mengatur ukuran ketinggian kursi mobil dengan menyeluruh.
- Isofix
Tidak hanya bermanfaat untuk orang dewasa, fitur jok mobil juga ada yang dapat dimanfaatkan untuk anak-anak. Fitur isofix ini dapat Anda gunakan ketika Anda membawa Anak saat bepergian.
Fitur ini digunakan sebagai tempat untuk meletakkan baby chair alias kursi bayi. Ketika kursi bayi sudah ditempatkan, maka Anda hanya perlu mengaitkan kursi tersebut ke fitur isofix ini.
Kemudian agar keamanan anak lebih terjamin, maka Anda bisa menambahkan penggunaan sabuk pengaman.
- Active Headrest System
Satu lagi fitur yang juga bermanfaat pada jok mobil, yaitu fitur active headrest system. Fitur ini memiliki kegunaan untuk mengatur posisi ketinggian headrest alias sandaran kepala.
Dengan adanya fitur ini, maka bagian leher dan kepala Anda jadi dapat terlindungi jika kecelakaan seperti ditabrak dari arah belakang terjadi.
Poin-poin di atas telah menjelaskan tentang beberapa fitur jok mobil. Agar jok maupun interior lainnya pada mobil dapat terus berfungsi dengan optimal, maka Anda perlu rutin melakukan perawatan.
Apabila Anda membutuhkan jasa servis mobil agar kondisinya tetap terawat, maka Anda bisa langsung mengunjungi bengkel Suzuki terdekat.
Untuk mengetahui lebih lanjut terkait layanan servis maupun layanan lainnya, Anda bisa mendapatkan informasi detailnya dengan mengunjungi tautan berikut suzukidealercab.co.id!