Berita

    Featured Image

    Ini Dia Ciri - Ciri Kampas Rem Mobil Harus Diganti

    Kampas rem mobil termasuk komponen penting dalam sebuah mobil karena berkaitan dengan sistem pengereman mobil dan terhubung langsung dengan masalah keamanan. Wajar untuk memberikan perhatian lebih pada komponen tersebut karena menentukan keamanan berkendara.

    Bagi Anda yang sering melewati jalanan dengan medan cukup ekstrim seperti turunan ataupun tanjakan, komponen tersebut perlu sering diganti karena cenderung lebih cepat aus.

    Fungsi Kampas Rem

    Fungsi kampas rem tentu saja sebagai penunjang sistem pengereman. Piringan cakram yang berputar sesuai putaran arah ban mobil akan ditekan oleh kampas rem sehingga mobil dapat berhenti. 

    Pemilihan komponen yang berkualitas tentu saja sangat disarankan. Berikut beberapa penjelasan terkait fungsi detailnya.

            1. Mengendalikan proses pengereman. 

    Fungsi utama komponen tersebut adalah mengatur laju roda pada mobil di mana bagiannya memiliki lapisan ampas yang memiliki fungsi untuk mengendalikan sistem pengereman dan terlibat ketika mobil akan berhenti atau berbelok.

            2. Membantu untuk melewati jalanan menurun dan menanjak. 

    Kondisi jalanan yang ekstrem dan membuat tidak nyaman akan dibantu dengan komponen yang berkualitas. Pengecekan komponen tersebut secara berkala akan menghasilkan sistem pengereman yang bisa diandalkan untuk medan apapun

            3. Bermanfaat ketika pengereman mendadak.

    Beberapa kondisi mungkin akan menuntut Anda untuk menginjak rem secara mendadak sehingga komponen tersebut berfungsi untuk melakukannya. Kecelakaan bisa saja terjadi ketika Anda tidak bisa mengerem.

    Ciri-Ciri Kampas Rem Bermasalah

    Penggantian kampas rem dapat dilihat berdasarkan jumlah kilometer yang tertera di speedometer. Umumya, kampas mobil dapat bertahan hingga menempuh jarak 40.000 kilometer.

    Pada mobil dengan transmisi manual, komponen tersebut bisa bertahan hingga menempuh jarak 70.000 kilometer. Namun, kondisi tertentu seperti sering melalui jalanan ekstrim akan mempengaruhi ketahanan jaraknya. Berikut yang menjadi ciri-ciri kampas rem bermasalah.

            1. Pijakan rem semakin dalam

    Jika Anda menginjak rem kemudian terasa pijakannya lebih dalam dan kekuatan mengerem menurun atau tidak pakem maka kinerja pengereman sudah menurun dan komponen tersebut menipis.