Ini Cara Cek Airbag Mobil Masih Berfungsi atau Tidak

icon 27 May 2024
icon Admin

Melakukan pengecekkan pada airbag mobil penting untuk Anda lakukan. Ini mengingat airbag termasuk fitur keamanan mobil yang wajib dijaga kualitasnya. Keselamatan pengemudi dan penumpang mobil pun bergantung pada performa airbag saat terjadi kecelakaan.

Itulah mengapa, airbag harus rutin Anda cek fungsionalitasnya bila intensitas pemakaian mobil tinggi. Pengecekan airbag tidak kalah penting bagi Anda yang memiliki mobil bekas. Sebab, airbag hanya bisa digunakan satu kali pakai setelah kecelakaan. 

Maka dari itu, ikuti informasi pada artikel ini hingga akhir untuk memahami cara memeriksa fungsi airbag mobil! 

4 Cara Cek Airbag Mobil Masih Berfungsi atau Tidak

Pentingnya pengecekan fungsi airbag pada mobil akan menjamin performanya selalu optimal untuk melindungi Anda dan penumpang saat kecelakaan. Berikut berbagai cara yang dapat Anda lakukan untuk mengecek kondisi airbag:

  • Memeriksa Lampu Indikator pada Dashboard

Pertama, periksa lampu indikator dari airbag yang ada pada dashboard. Untuk melakukannya, Anda bisa mengikuti tahapan ini:

  • Memutar kunci kontak ke posisi pra-penyalaan, lalu jeda terlebih dahulu untuk menguji lampu indikator;

  • Lalu, seluruh lampu akan menyala bersamaan dengan lampu pada airbag.

Kemungkinan yang harus Anda perhatikan ada dua, yaitu:

  • Bila lampu mati setelah beberapa detik mobil dihidupkan, artinya kondisi airbag mobil normal dan baik-baik saja;

  • Tetapi, lampu yang berkedip atau tetap menyala setelah mobil dihidupkan berarti sistem airbag mobil bermasalah.    

Jika kondisi yang Anda alami adalah kemungkinan kedua, sebaiknya segera bawa mobil ke bengkel terpercaya. Jadi, masalah dapat segera diatasi langsung oleh ahli di bidangnya. 

  • Melakukan Pengujian Sistem Kelistrikan Manual

Cara cek airbag mobil selanjutnya bagi mobil yang tidak dilengkapi dengan sistem indikator tersebut adalah mengunjungi teknisi di bengkel. Lakukan pengujian secara manual untuk melihat fungsionalitas airbag pada mobil.

Apabila Anda memiliki mobil bekas dan khawatir airbag sudah pernah teraktivasi, cara ini juga bisa dicoba. Teknisi kemungkinan akan mengganti airbag agar mengembalikan fungsi normalnya melindungi pengemudi.

Pastikan penggantian menggunakan airbag dan suku cadang original yang berasal dari pabrikan. Ini lebih menjamin fungsionalitas airbag kembali seperti semula. 

  • Mengecek Kemudi dan Logo SRS

Cek juga penutup airbag pada roda kemudi. Perhatikan apakah masih ada logo SRS (Safety Restraint System) di atasnya. Logo ini juga umum ditemukan pada dashboard

Bila logo tersebut tidak ada, artinya telah dilakukan modifikasi dan airbag tidak diganti setelah aktivasinya. Modifikasi dengan spare parts dari aftermarket umumnya tidak memiliki logo SRS serta emblem manufakturnya.

Itulah mengapa, penting mengecek bagian kemudi dan juga dashboard khususnya jika membeli mobil bekas. Ini bisa menjadi indikasi fungsionalitas airbag yang penting bagi Anda.

  • Melihat Ruang Mesin

Ketika mobil terbentur saat kecelakaan, airbag otomatis teraktivasi. Hal ini membuat bumper bagian depan serta sasis mobil terkena dampaknya dan mengalami kerusakan. 

Untuk sasis mobil yang rusak akibat benturan tersebut cenderung sulit mengembalikan kondisinya agar normal lagi. Pun jika Anda membawanya ke bengkel perbaikan bodi mobil, hasilnya akan tetap sama.

Melihat Ruang Mesin

Bagi pemilik mobil bekas, Anda bisa mengecek ruang mesin untuk melihat kondisi sasis. Jika komponen tersebut terlihat sudah dicat ulang, maka kemungkinan besar airbag mobil pernah teraktivasi (mengembang) sebelumnya.

Empat cara cek airbag mobil tersebut akan membantu Anda memastikan fungsionalitasnya. Bila ternyata sudah pernah teraktivasi dan belum diganti, segera lakukan penggantian di bengkel resmi yang terpercaya.